Ini 15 Karakter Generasi 0 Lookism yang Sudah Diungkap

Kehidupan generasi 0 menjadi salah satu topik utama dalam manhwa Lookism. Masih banyak sekali misteri mengenai bagaimana kehidupan para pendahulu 4 Men Crew ini. Terlalu banyak rumor dan spekulasi yang membuat generasi 0 ini sangat menarik untuk kita perdalam.

Seperti kita ketahui, ada 3 generasi yang diceritakan dalam manhwa Lookism. Pertama ada generasi 2 yang merupakan generasi 4 Men Crew, lalu ada juga generasi 1 atau era para raja dan juga generasi 0 era Kim Gabryong Fist. Setiap generasi, memiliki petarung dan kisahnya sendiri. Sayang, generasi 0 menjadi generasi yang belum terlalu banyak diceritakan.

Anggota Generasi 0 di Manhwa Lookism yang Sudah Terungkap

Meski belum banyak diceritakan, ada cukup banyak aktor-aktor atau karakter yang berasal dari generasi 0 yang sudah terungkap di manhwa Lookism. Nah pada kesempatan kali ini. Popstation.id sudah merangkum 15 anggota generasi 0 yang sudah diungkap. Siapa saja mereka? Yuk simak artikel ini sampai habis!

1. Kim Gabryong

Kim Gabryong

Pertama tentu saja ada sang legenda generasi 0 itu sendiri, Kim Gabryong. Kim Gabryong sendiri adalah ayah dari boss crew Big Deal, Kim Gimyung. Tidak jauh berbeda dengan generasi baru, Kim Gabryong sendiri adalah seorang berandalan dan kriminal di masa lalu. Ia membentuk sebuah geng bernama Gabryong Fist.

Setelah berhasil menguasai kota dan Korea Selatan, Kim Gabryong semakin memiliki pengaruh yang besar. Di masa tuanya, ia memutuskan untuk menyampingkan urusan kriminal dan dunia gelap dan terjun ke dunia politik. Sayang, Kim Gabryong harus mati karena terbunuh.

2. Choi Dong-Soo

generasi 0 lookism
Choi Dong-Soo

Karakter Choi Dong-Soo merupakan salah satu villain utama di manhwa Lookism. Ia merupakan otak di balik 4 Men Crew dan menjadi dalang utama pembunuhan Kim Gabryong. Choi Dong-Soo sendiri adalah orang nomor dua di geng Gabryong Fist dan dikenal dengan nama Elite.

Choi Dong-soo sendiri merupakan pria yang ambisius dan sangat senang berkuasa. Generasi 4 Men Crew sangat ingin menjatuhkan Cho Dong-soo. Rencana mereka akhirnya berhasil karena Choi Dong-soo memutuskan untuk mengakhiri hidupnya sendiri daripada harus membusuk di penjara.

3. Park Jinyong

generasi 0 lookism
Park Jinyong

Anggota generasi 0 di Lookism berikutnya ada Park Jinyong. Selain salah satu anggota ternama di Gabryong Fist, Park Jinyong juga merupakan salah satu dari 10 jenius di cerita Lookism. Ia adalah seorang ahli obat-obatan. Karena kemampuannya ini, Park Jinyong kemudian mendapat fasilitas dan pengalamanan dari organisasi Ilhae.

4. Kwon Baekho

Baekho

Berikutnya ada sahabat dekat Kim Gabryong, Kwon Baekho. Sosok Kwon Baekho sendiri merupakan petarung yang sangat kuat di Gabryong Fist Gang. Sama seperti Kim Gabryong, Kwon Baekho juga terjun ke dunia politik untuk menemani langkah sang bos. Oiya, Kwon Baekho sendiri adalah ayah dari Kwon Ji Tae yang merupakan anggota Big Deal. Sakingkuatnya Kwon Baekho, namanya digunakan untuk salah satu agensi pengamanan di cerita Lookism.

5. Lee Do Gyu

Lee Do Gyu

Sama seperti Park Jinyong, Lee Dog Gyu adalah salah satu 10 jenius di Lookism. Jika Park Jinyong adalah jenius bidang medis, maka Lee Dog Gyu adalah petarung jenius. Yup, dia adalah petarung yang paling kuat di semesta Lookism. Bukan hanya kekuatan serangannya semata, Lee Do Gyu juga punya daya tahan yang sangat luar biasa kuat.

6. Bakgu Noh

generasi 0 lookism
Bakgu Noh

Anggota generasi 0 di manhwa Lookism berikutnya ada Bakgu Noh. Sebenarnya, tidak terlalu banyak informasi mengenai Bakgu Noh. Namun, Bakgu sendiri adalah supir pribadi Kim Gabryong. Ia juga memiliki banyak koneksi dan hubungan. Ia meminta bantuan salah satu raja generasi 1, Kwak Jichang untuk membalaskan dendamnya pada Choi Dong Soo.

7. Choi Bongae

Choi Bongae

Berikutnya ada sosok Chou Bongae. Meski dirinya menggunakan kursi roda di masa depan, dulu, Choi Bongae adalah salah satu anggota Kim Gabroyng Fist yang sangat kuat. Karena gila pertarungan, ia dijuluki anjing liar alias wild dog.

8. Minsik Choi

generasi 0 lookism
Minsik Choi

Sosok Minsik Choi merupakan salah satu karakter minor yang ada di Lookism. Ia diperkenalkan melalui arc Ilhae. Ia menjadi salah satu petarung yang sangat kuat karena ia juga merupakan bagian dari Gabryong Fist Gang. Setelah pembubaran Gabryong Fist, Minsik Choi pergi keluar dari Korea dan menjadi pebisnis di Filipina sebelum ia diculik oleh Ilhae.

9. Gwang Yu

generasi 0 lookism
Gwang Yu

Berikutnya dalam daftar anggota generasi 0 di manhwa Lookism ada Gwang Yu. Meski penampilan tuanya terlihat lemah, Gwang Yu sendiri adalah sosok petarung yang hebat. Ia bertarung dengan gaya MMA yang ia pelajari secara otodidak. Sama seperti kebanyakan mantan anggota generasi 0, Gwang Yu juga bekerja di bawah Lee Dog Yu di Baekho Work Center.

10. Beolgu Lee

generasi 0 lookism
Beolgu Lee

Sama seperti Gwang Yu, Beolgu Lee adalah salah satu pekerja di Baekho Work Center. Ia juga merupakan mantan anggota dari Gabryong Fist Gang. Selain kuat secara fisik, Beolgu Lee bertarung dengan menyerang sisi psikologis lawannya.

11. Jaesu Noh

Jaesu Noh

Berikutnya dalam daftar generasi 0 Lookism ada Jaesu Noh. Sama seperti kedua orang tadi, Jaesu Noh adalah anggota dari Gabryong Fist Gang dan salah satu pekerja di Baekho Work Center dan merupakan tim utama dari Shin Sera.

12. Shingen Yamazaki

generasi 0 lookism
Shingen Yamazaki

Gabryong Fist Gang memiliki rivalitas dengan klan Yamazaki dari Jepang. Nah klan Yamazaki sendiri dipimpin oleh Shingen Yamazaki. Karakter Shingen ini baru diperkenalkan di arc Shiro Oni yang menceritakan Jong Gun. Ya pada dasarnya, Shingen ini adalah ayah dari Jong Gun.

13. Shigeaki Kojima

Shigeaki Kojima

Sosok Shigeaki Kojima adalah salah satu anggota klan Yamazaki dan telah malang melintang dan bertugas di Korea Selatan. Shigeaki menjadi guru bagi Jong Gun sampai Raja Chunryang karena ia menjadi pengawal bagi dukun Chunryang. Shigeaki sendiri bertarung menggunakan Kudo.

14. Hiroaki Kojima

Hiroaki Kojima

Sama seperti Shigeaki Kojima, Hiroaki Kojima memiliki profesi dan cerita yang sama dengan sang kakak. Karena terus bersama, Hiroaki dan Shigeaki sendiri dijuluki dengan sebutan Ghost Brother.

15. Jin Mujin

generasi 0 lookism
Jin Mujin

Anggota generasi 0 Lookism berikutnya ada Jin Mujin. Mujin sendiri adalah legenda Chunryang dan ayah kandung Jin Hobin. Sama seperti sang anak, Jin Mujin sendiri bertarung menggunakan teknik gulat. Berbeda dengan gulat biasa, Jin Mujin disebut-sebut menggunakan gulat yang dapat mencengkram tulang lawannya. Kemampuan Jin Mujin ini diturunkan pada raja Chunryang, Yukseong Ji.

Nah itulah daftar anggota generasi 0 di manhwa Lookism. Gimana? Apakah ada karakter favorit kamu di atas? Atau ada karakter Lookism favorit kamu sendiri? Mana yang lebih kuat antara generasi 0, generasi 1 atau generasi 4 Men Crew? Yuk tulis pendapat kamu di kolom komentar!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *